Kumpulan Soal Sosiologi Kelas X Semester Genap Kurikulum Merdeka

Kumpulan soal Sosiologi MA kelas X

Sosiologi memiliki dua makna yang berbeda yaitu dilihat sebagai sebuah ilmu dan metode. 

Dilihat sebagai ilmu, sosiologi merupakan kumpulan dari pengetahuan terkait dengan masyarakat dan kebudayaan yang disusun secara sistematis dan didasarkan pada analisis berpikir logis.

Sementara sebagai metode, sosiologi menjadi cara berpikir untuk dapat mengungkapkan realitas sosial yang terbentuk di dalam masyarakat dengan prosedur teori yang dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

Kumpulan Soal Mata Pelajaran Sosiologi Kelas X Kurikulum Merdeka


Latihan soal adalah salah satu cara untuk melatih kemampuan peserta didik dalam memahami sebuah materi. Berikut adalah kumpulan soal mata pelajaran Sosiologi untuk kelas X semester genap Kurikulum Merdeka. 

  1. Berikut ini yang tidak termasuk ciri-ciri lembaga sosial, yaitu ....

    1. memiliki tradisi (tertulis dan tidak tertulis)

    2. berisi pola-pola organisasi dan perilaku

    3. tidak memiliki lambang-lambang tertentu

    4. memiliki tujuan

    5. memiliki alat perlengkapan

  2. Dahulu di dalam transaksi jual beli, seorang perantara tidak harus diberi bagian dari keuntungan. Akan tetapi, lama kelamaan terjadi kebiasaan bahwa perantara harus mendapat bagian nya, di mana sekaligus ditetapkan siapa yang membayarkan pembagian keuntungan tersebut, apakah pembeli atau penjual. Ilustrasi tersebut menggambarkan fungsi dominan dari lembaga ....

    1. politik

    2. keluarga

    3. ekonomi

    4. hukum

    5. agama

  3. Manusia memiliki kebutuhan tak terbatas, misalnya saja kebutuhan terkait pendidikan. Kebutuhan ini dapat terpenuhi dengan adanya lembaga ....

    1. masyarakat

    2. pendidikan

    3. sosial

    4. ekonomi

    5. politik

  4. Suatu aturan mengenai serangkaian perbuatan yang mencerminkan sifat-sifat hidup dalam suatu kelompok masyarakat disebut ....

    1. mores

    2. folkways

    3. adat istiadat

    4. cara

    5. kebiasaan

  5. Si X makan dengan tidak sopan. Ia berdiri dan berbicara sambil makan. Bahkan ia makan dengan menggunakan tangan kirinya. Si X pun mendapat teguran dari temannya. Dengan demikian, si X telah melanggar ....

    1. mores

    2. folkways

    3. adat istiadat

    4. cara (usage)

    5. kebiasaan

  6. Pengendalian yang dilakukan setelah terjadinya penyimpangan disebut pengendalian sosial ....

    1. preventif

    2. represif

    3. koersif

    4. persuasif

    5. terprogram

  7. Setiap pagi, para siswa pergi ke sekolah dengan mengenakan pakaian seragam, mengikuti pelajaran, dan kegiatan lain di sekolah merupakan contoh dari ....

    1. tertib sosial

    2. order

    3. keajegan

    4. pola

    5. interaksi

  8. Keluarga merupakan guru pertama yang mendidik manusia (anak). Keluarga juga tempat terpenting dan utama untuk memberikan pendidikan masa depan bagi anak. Jadi, fungsi edukatif keluarga adalah tempat mendidik, mengajarkan, serta mempersiapkan kedewasaan dan masa depan anak. Pernyataan tersebut menunjukkan fungsi keluarga, yakni ....

    1. religius

    2. ekonomi

    3. emosional

    4. reproduksi

    5. edukatif

  9. Lembaga sosial sulit berubah karena dua hal, yaitu ....

    1. internalisasi dan sosialisasi

    2. internalisasi dan kontrol sosial

    3. akulturasi dan kontrol sosial

    4. kontrol sosial dan masalah sosial

    5. modernisasi dan sekularisasi

  10. Berikut ini yang bukan merupakan peran lembaga pendidikan adalah ....

    1. memberikan pedoman berbagai transaksi ekonomi dalam upaya memenuhi kebutuhan hidup

    2. memberikan tolok ukur keilmuan yang bersifat sistematis, objektif, logis rasional, dan prediktif

    3. menegakkan nilai, etika, dan moral dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi modern

    4. mengembangkan ilmu penge tahu an dan teknologi melalui berbagai macam riset dan penelitian ilmiah

    5. merangsang partisipasi demokrasi melalui pengajaran keterampilan berbicara dan mengembangkan kemampuan berpikir secara rasional dan bebas

  11. Keluarga berkewajiban mendidik dan mengajak anak untuk diperkenalkan kehidupan beragama dengan melaksanakan ibadah sesuai aturan agama masing-masing. Artinya, keluarga menjalankan fungsinya, yakni ....

    1. religius

    2. ekonomi

    3. emosional

    4. reproduksi

    5. edukatif

  12. Keluarga untuk memenuhi kebutuhan seluruh anggota keluarga, baik sandang, papan, maupun pangan. Setiap anggota keluarga memiliki peran dan fungsinya dalam mencari sumber-sumber penghasilan untuk memenuhi kebutuhan. Seperti seorang ayah yang berperan mencari nafkah demi terpenuhinya kebutuhan anggota keluarga. Artinya, keluarga memiliki fungsi ....

    1. religius

    2. ekonomi

    3. emosional

    4. reproduksi

    5. edukatif

  13. Perhatikan pernyataan berikut!

(1) Menumbuhkan sikap patriotisme.

(2) Mengantarkan anak agar kelak mampu mencari nafkah setelah dewasa.

(3) Mencerdaskan kehidupan bangsa.

(4) Terjadi mobilitas sosial untuk dapat naik ke lapisan yang lebih tinggi.

(5) Penundaan masa dewasa karena anak terus didukung untuk tetap menjadi pelajar dalam kurun waktu yang cukup panjang.

(6) Meningkatkan derajat sosial bangsa terhadap bangsa lain.

(7) Melangsungkan kebudayaan.

Berdasarkan pernyataan di atas, yang termasuk fungsi laten lembaga pendidikan ditunjukkan pada nomor ....

  1. (1), (2), dan (3)

  2. (2), (3), dan (4)

  3. (1), (3), dan (5)

  4. (4), (5), dan (6)

  5. (5), (6), dan (7)

  1. Perhatikan beberapa kriteria pelapisan sosial berikut!

(1) Kekuasaan

(2) Keturunan

(3) Kekayaan

(4) Pendidikan

Dasar pelapisan masyarakat pada masyarakat industri/modern adalah ....

  1. (1) dan (2)

  2. (1) dan (3)

  3. (2) dan (3)

  4. (2) dan (4)

  5. (3) dan (4)

  1. Melaksanakan undang-undang yang telah disetujui, menyelesaikan konflik dalam masyarakat, dan melembagakan norma melalui undang-undang oleh badan legislatif merupakan fungsi nyata lembaga ....

    1. keluarga

    2. agama

    3. pendidikan

    4. ekonomi

    5. politik

  2. Perhatikan data berikut!

1) Memberikan jalan keselamatan.

2) Memenuhi kebutuhan hidup.

3) Memenuhi rasa aman atau ten te ram.

4) Mengatur kekuasaan.

Pernyataan di atas yang termasuk fungsi lembaga agama adalah ....

  1. 1) dan 2)

  2. 1) dan 3)

  3. 1) dan 4)

  4. 2) dan 4)

  5. 3) dan 4)

  1. Perhatikan pernyataan berikut!

1) Terjadi penyalahgunaan (KKN).

2) Terjadi perebutan kekuasaan para elite politik.

3) Menimbulkan perebutan kekuasa an para elite politik.

4) Menimbulkan pelapisan sosial dalam masyarakat.

5) Membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermanfaat.

Pernyataan di atas yang bukan fungsi laten lembaga politik ditunjukkan nomor ....

  1. 1)

  2. 2)

  3. 3)

  4. 4)

  5. 5)

  1. Proses yang digunakan oleh seseorang atau suatu kelompok dengan tujuan mempengaruhi, mengajak, bahkan memaksa anggota lain yang ada untuk menanamkan dalam dirinya nilai dan norma yang berlaku di lingkungan masyarakat tersebut sehingga menghindarkan terjadinya penyimpangan sosial disebut ....

    1. pengendalian sosial

    2. penyimpangan sosial

    3. kesenjangan sosial

    4. lembaga sosial

    5. tertib sosial

  2. Kepolisian di daerah X bekerja sama dengan sekolah SMA N 1 Karya Bangsa. Kepolisian mendatangi sekolah tersebut dan memberikan sosialisasi, penyuluhan, dan nasihat kepada seluruh siswa. Hal ini dilakukan untuk memberikan pemahaman dan kesadaran kepada seluruh siswa bahwa tindak kekerasan dan tawuran antar pelajar adalah tindak kriminal dan harus dijauhi. Berdasarkan informasi di atas, pernyataan yang tepat adalah ....

    1. kepolisian melakukan upaya pengendalian preventif

    2. kerjasama yang dilakukan pihak sekolah dengan kepolisian menunjukkan upaya pengendalian sosial yang sifatnya represif

    3. polisi memberikan upaya pengendalian koersif kepada seluruh siswa agar tindak kekerasan dan tawuran tidak terjadi

    4. penyuluhan dan sosialisasi dilakukan setelah tindak kekerasan dan tawuran sudah terjadi

    5. tindak kekerasan dan tawuran termasuk penyimpangan sosial ringan

  3. Mengonsumsi obat-obatan terlarang merupakan penyimpangan sosial. Pelaku dapat diancam dengan sanksi berat karena termasuk penyimpangan ....

    1. primer

    2. sekunder

    3. positif

    4. negatif

    5. gaya hidup

  4. Suatu perilaku dianggap menyimpang bila tidak bersesuaian dengan ....

    1. nilai dan norma

    2. situasi dan kondisi

    3. tuntutan dan ketersediaan

    4. keinginan dan kebutuhan

    5. pengetahuan dan pemahaman

  5. Penyimpangan menjadi kejahatan ketika ....

    1. keteraturan sosial diabaikan

    2. terjadi kegagalan sosialisasi dalam masyarakat

    3. lembaga masyarakat mengabaikan norma-norma sosial

    4. terjadi kegagalan untuk menyesuaikan diri dengan norma-norma sosial

    5. lembaga masyarakat menunjuk penyimpangan itu sebagai perilaku yang melanggar hukum atau undang-undang

  6. Lala selalu membiasakan anaknya untuk menghormati orang tua, memberi dan menerima dengan tangan kanan, memulai aktivitas dengan mandi terlebih dahulu, makan dua kali sehari, mencuci tangan sebelum makan, dan sebagainya. Kebiasaan yang Lala ajarkan bertujuan agar anaknya dapat mematuhi nilai dan norma di masyarakat. Pernyataan tepat terkait informasi di atas adalah ....

    1. Lala mengajarkan mores pada anaknya

    2. sikap Lala dapat mendorong disintegrasi sosial

    3. norma yang Lala ajarkan adalah customs

    4. jika anak Lala melanggar norma tersebut akan dikenakan hukuman pidana

    5. Lala mengajarkan norma kebiasaan atau folkways

  7. Dalam masyarakat perkotaan dengan kehidupan modern, masyarakatnya ingin hidup serba praktis, efektif, dan efisien. Berbagai kebutuhan hidup masyarakat bisa dipenuhi oleh orang atau pihak yang ahli di bidangnya. Hal tersebut melahirkan diferensiasi sosial berdasarkan ....

    1. budaya

    2. profesi

    3. agama

    4. etnis

    5. ras

  8. Seorang remaja berasal dari keluarga yang tidak harmonis merasa tidak diperhatikan lagi oleh orang tuanya. Akhirnya, ia melakukan perbuatan yang bertentangan dengan nilai dan norma yang berlaku di masyarakat, seperti pergaulan bebas, tawuran, dan perilaku menyimpang lainnya. Faktor penyebab terjadinya perilaku menyimpang tersebut adalah ....

    1. tuntutan ekonomi sehari-hari yang semakin meningkat sehingga membuat remaja tersebut melakukan perbuatan menyimpang

    2. meniru perilaku teman-temannya yang menyimpang agar bisa masuk dalam suatu kelompok

    3. adanya proses labelisasi dari masyarakat sekitar bahwa remaja tersebut berasal dari keluarga yang tidak harmonis

    4. penerimaan nilai dan norma tidak sempurna yang diterima remaja tersebut dari keluarganya

    5. hasil proses sosialisasi sub kebudayaan menyimpang dari luar lingkungan keluarganya

  9. Kebakaran hutan di Sumatra dan Kalimantan diduga bukan disebabkan lantaran faktor alam saja, melainkan ada unsur kesengajaan dari pihak-pihak tertentu yang ingin membabat hutan dengan cara gampang dan murah. Mereka beranggapan bahwa cara itu baik untuk mempercepat proses pengembangan kebun kelapa sawit. Akibatnya, lingkungan menjadi rusak, mengganggu penerbangan, dan kesehatan masyarakat luas. Cara pengendalian sosial yang sesuai untuk tanda-tanda sosial tersebut adalah ....

    1. proses pengadilan pidana dengan hukuman berat dan mengikat

    2. melalui pengadilan perdata berupa ganti rugi yang memadai

    3. diimbau melalui media massa semoga tidak membakar hutan

    4. diimbau untuk negara menanam kembali usai dibakar

    5. diberi pengakuan perihal ancaman membakar hutan

  10. Heterogenitas sosial dalam masyarakat dapat menimbulkan gejala sosial berupa diferensiasi sosial dan stratifikasi sosial. Dampak positif stratifikasi sosial dalam masyarakat adalah ....

    1. mempertebal rasa percaya diri bagi orang yang memiliki keahlian tertentu

    2. memotivasi masyarakat untuk meningkatkan status sosialnya

    3. mengurangi kekuasaan yang dimiliki oleh orang lain

    4. mengembangkan sikap toleransi akibat keberagaman budaya

    5. memperlambat terjadinya asimilasi budaya

  11. Perhatikan gambar di bawah ini!

Berikut ini yang merupakan contoh bentuk pelapisan sosial yang sesuai dengan gambar tersebut adalah ....

  1. penggolongan masyarakat Indonesia pada masa kolonial

  2. siswa SMA yang rajin belajar diterima di PTN ternama

  3. anggota kasta Brahmana menikah dengan kasta di bawahnya

  4. seorang bekerja keras agar dapat menduduki stata teratas

  5. lurah diangkat menjadi camat setelah tamat dari pendidikan

  1. Untuk menjaga kerukunan hidup antarumat beragama adalah dengan toleransi, yaitu dengan jalan ....

    1. bertanggung jawab terhadap agama yang dianut oleh anggota keluarganya

    2. menaati segala aturan agama dan menjauhi larangan-Nya

    3. berkewajiban menyatukan agama yang berbeda-beda di masyarakat

    4. harus menyiarkan ajaran agama nya masing-masing dengan baik

    5. saling menghormati antar sesama umat beragama

  2. Status individu dalam masyarakat yang telah mengalami industrialisasi dan modernisasi lebih mudah berubah. Individu-individu tersebut dapat secara mudah untuk naik atau turun statusnya. Hal tersebut sesuai dengan sifat pelapisan sosialnya, bahwa penghargaan terhadap individu cenderung didasarkan pada ....

    1. faktor-faktor yang dibawa sejak lahir

    2. faktor yang berhubungan dengan tradisi

    3. hal-hal yang dinilai tinggi oleh masyarakat

    4. karakteristik tempat tinggal individu

    5. suatu prestasi atau perjuangan individu

  3. Mila menjalankan perintah agama yang ia anut dengan beribadah secara khusyuk. Dengan beribadah, Mila berharap hidupnya menjadi lebih tenang. Pernyataan tersebut menunjukkan contoh tindakan ....

    1. rasionalitas instrumental

    2. rasionalitas berorientasi nilai

    3. afektif

    4. tradisional

    5. irasional

  4. Wayang merupakan contoh terjadinya ....

    1. asimilasi

    2. akulturasi

    3. akomodasi

    4. kerja sama

    5. empati

  5. Si X menjalankan berbagai upacara adat di daerahnya. Mulai dari upacara kelahiran, pernikahan, hingga ke mati an. Perilaku si X menunjukkan contoh tindakan ....

    1. rasionalitas instrumental

    2. rasionalitas berorientasi nilai

    3. afektif

    4. tradisional

    5. insidental

  6. Rara tersenyum saat melihat Rika di parkiran sekolah. Dari contoh tersebut, Rara melakukan kontak ....

    1. langsung

    2. tindak langsung

    3. antarindividu

    4. antarkelompok

    5. sekunder

  7. Dimas bersama teman-temannya mengikuti pertandingan bola basket di sekolahnya. Dimas dan teman-temannya melakukan interaksi ....

    1. antarindividu

    2. antarkelompok

    3. individu dan kelompok

    4. sekunder

    5. negatif

  8. Salah satu syarat dalam komunikasi adalah adanya pihak yang mengirimkan pesan kepada pihak lain yang disebut ....

    1. receiver

    2. feed back

    3. sender

    4. message

    5. contact

  9. Perhatikan informasi berikut!

1) Ada pelaku dengan jumlah lebih dari satu orang.

2) Ada komunikasi antarpelaku de ngan menggunakan simbol-simbol.

3) Ada dimensi waktu yang menentu kan sifat aksi yang sedang ber langsung.

4) Pelaku hanya seorang saja.

5) Terjadi secara tiba-tiba.

Berdasarkan informasi di atas, ciri-ciri interaksi sosial ditunjukkan nomor ....

  1. 1), 2), dan 3)

  2. 1), 3), dan 4)

  3. 1), 4), dan 5)

  4. 2), 3), dan 4)

  5. 3), 4), dan 5)

  1. Seorang ibu memberikan nasihat pada salah satu anaknya yang berperilaku tidak sesuai nilai dan norma. Contoh tersebut menunjukkan contoh interaksi ....

    1. antarindividu

    2. antarkelompok

    3. individu dan kelompok

    4. antarlembaga

    5. individu dan lembaga tertentu

  2. Seorang dokter memberikan penyuluhan kepada masyarakat di desa X. Hal ini menunjukkan contoh interaksi ....

    1. antarindividu

    2. antarkelompok

    3. individu dan kelompok

    4. antarlembaga

    5. individu dan lembaga tertentu

  3. Perusahaan Pak Rangga melakukan kerja sama dengan perusahaan Ibu Rita dalam pembangunan proyek apartemen. Artinya, Pak Rangga dan Ibu Rita melakukan ....

    1. coalition

    2. bargaining

    3. cooperation

    4. joint venture

    5. asimilasi

  4. Perhatikan informasi berikut!

1) Adanya musuh bersama dari luar.

2) Perkawinan campuran (amalgamation).

3) Persamaan dalam unsur-unsur kebudayaan.

4) Toleransi terhadap kebudayaan lain.

5) Terisolasinya kehidupan suatu golongan tertentu dalam masya rakat.

6) Kurangnya pengetahuan mengenai kebudayaan yang dihadapi.

7) Kurangnya pengetahuan mengenai kebudayaan yang dihadapi.

Berdasarkan informasi di atas, yang termasuk faktor terjadinya asimilasi adalah ....

  1. 1), 2), 3), dan 4)

  2. 1), 2), 4), dan 5)

  3. 1), 3), 4), dan 5)

  4. 2), 3), 4), dan 5)

  5.  4), 5), 6), dan 7)

  1. Penonton bersorak sorai bergembira ketika melihat tim badminton Indonesia menjuarai di ajang Thomas Cup. Contoh tersebut menunjukkan contoh tindakan ....

    1. rasionalitas instrumental

    2. rasionalitas berorientasi nilai

    3. afektif

    4. tradisional

    5. irasional

  2. Dalam kehidupan sosial, manusia dituntut melakukan interaksi sosial berdasarkan ....

    1. keinginan sendiri

    2. kemauan dan kemampuan seseorang

    3. status ekonomi seseorang

    4. kedudukan dan peranan yang dimilikinya

    5. kedudukan keluarga seseorang

  3. Mengejutkan lawan, mengganggu atau membingungkan pihak lain, umpamanya dalam pemilihan umum merupakan contoh kontravensi ....

    1. umum

    2. sederhana

    3. insentif

    4. rahasia

    5. taktis

  4. Si X berutang kepada si Y untuk membuka bengkel motornya. Setelah beberapa bulan berjalan, si X tidak segera membayar hutangnya. Si Y pun habis kesabaran dan mengambil seluruh barang di rumah X untuk membayar utang. Si Y pun tidak terima dengan sikap si X dan menimbulkan konflik di antara keduanya. Dari contoh tersebut, konflik yang terjadi adalah ....

    1. konflik pribadi

    2. konflik politik

    3. konflik rasial

    4. konflik antarkelas

    5. konflik internasional

  5. Ada kelompok mayoritas yang menang, namun kelompok minoritas tidak merasa dikalahkan dan menerima keputusan, serta sepakat untuk melakukan kegiatan bersama. Pernyataan tersebut menunjukkan definisi ....

    1. elimination

    2. subjugation

    3. majority rule

    4. minority consent

    5. integrasi

  6. Berikut ini yang merupakan pernyataan yang tepat berkaitan dengan hubungan antara manusia dan lembaga sosial adalah ....

    1. kebutuhan manusia yang bermacam-macam dan lembaga sosial yang memenuhi kebutuhan individu masyarakat tersebut

    2. manusia tidak akan bisa hidup tanpa lembaga sosial

    3. lembaga sosial dibentuk karena manusia menginginkannya

    4. lembaga sosial merupakan tempat di mana manusia mengeluarkan pendapatnya

    5. lembaga sosial hanya dibutuhkan oleh orang-orang tertentu

  7. Berikut bukan syarat suatu sistem norma dapat dikategorikan sebagai lembaga sosial adalah ....

    1. sebagian besar anggota masyarakat menerima norma tersebut

    2. norma tersebut menjiwai seluruh warga dalam sistem sosial

    3. norma tersebut memiliki sanksi yang mengikat antar anggota masyarakat

    4. norma tersebut diakui oleh pemerintah

    5. seluruh warga mematuhi norma tersebut

  8. Bila seseorang telah mengadakan hubungan langsung tatap muka, orang tersebut telah mengadakan ....

    1. kontak sekunder

    2. kontak primer

    3. kontak sekunder langsung

    4. interaksi

    5. kerja sama

  9. Interaksi sosial adalah hubungan antara manusia yang satu dengan yang lain yang menimbulkan ....

    1. perpecahan

    2. persatuan

    3. respons pasif

    4. reaksi timbal balik

    5. kesadaran


Penutup


Kumpulan soal ini dihimpun dari Buku Pendamping Pembelajaran Sosiologi untuk SMA/MA Kelas X, ditulis oleh Huril Rifqi Afina. Diterbitkan dan dicetak oleh Penerbitan & Percetakan Putra Nugraha, Surakarta. Semoga kumpulan soal ini bermanfaat. 

0 Komentar

Anda bebas berkomentar selama tidak mengandung unsur SARA dan PORNOGRAFI. Selamat berbagi pendapat dan berdiskusi di kolom komentar ini.

Orang baik berkomentar dengan baik.
Jadilah komentator yang baik.